Sudah sekian lama foto embun pagi ini tersimpan di komputerku di folder Ready to Post. Bukannya malas untuk posting. Tetapi aku bingung saja mencari judul yang pas untuk embun di atas bunga ini. Akhirnya aku beri saja judul seperti di atas.
nikmati saja beningnya embun pagi itu. Tampak di dalamnya ada pemandangan yang begitu indah yang kelihatan sangat jelas karena begitu beningnya embun itu.
Walau tampak sederhana embun pagi ini begitu indah dan menyejukkan. Bening berkilauan seperti akuariun yangmembungkus pukit dan kembang sari bunga warna merah itu. Sayang banget aku juga tidak tahu nama bunga itu. Padahal keberadaannya banyak sekali di lingkungan sekitar tempat tinggalku di Desa Sundul Parang Magetan. Maklumlah bukan ahli bunga.